Tentu, hal terpenting yang diperhatikan oleh Mom sebagai orang tua adalah pendidikan bagi anak Mom. Pendidikan menjadi modal utama pembentuk karakter manusia. Maka dari itu, banyak Mom yang menyekolahkan buah hatinya mulai dari usia dini. Sayangnya, aktivitas sekolah malah membuat jenuh dan tidak semangat, sehingga si kecil malah malas pergi ke sekolah.
Untuk mengatasi keresahan akan hal tersebut, tidak ada salahnya Mom memberikan sesuatu yang menarik. Tas ransel backpack bisa menjadi pilihan tepat untuk memancing semangat si kecil untuk berangkat ke sekolah. Pemberian tersebut bisa dilakukan di hari-hari spesial, misalnya sebagai hadiah kenaikan kelas atau kado ulang tahun. Berikut ini beberapa tips memilih tas menarik:
Menyesuaikan Model Tas dengan Usia Anak
Model dan usia anak menjadi poin penting yang harus Mom perhatikan saat membeli tas untuk sang buah hati. Anak yang sekolah di tingkat taman kanak-kanak tidak bisa disamakan dengan anak sekolah dasar. Ukurannya pun berbeda bila dipandang dari segi tingkatan usia. Postur tubuh anak dan usia tentu harus dipertimbangkan. Sehingga, perhatikan ukuran dan bahan dari tas dan sesuaikan dengan usia sang buah hati sebelum membelikannya tas sekolah untuk dipakai.
Membeli Tas Sesuai dengan Tren
Sebenarnya tidak bisa dikatakan mudah membeli tas untuk buah hati. Meskipun masih kecil, tapi anak Mom lebih cenderung mengikuti tren dibandingkan dengan orang dewasa. Terlebih lagi dengan adanya gadget dan tontonan dari televisi maupun Youtube membuat anak zaman sekarang menjadi lebih up to date terhadap tren. Momen seperti ini bisa dimanfaatkan menyemangati anak pergi ke sekolah dengan membelikannya tas sesuai dengan tren yang berkembang. Dengan begitu, anak Mom akan semakin percaya diri.
Baca Juga: Lengkapi Kebutuhan si Kecil dengan Duffle Bag yang Sporty dan Stylish
Memilih Tas dengan Bahan Material yang Kuat, Tapi Ringan
Mom sudah tidak boleh lagi menyamakan sekolah jaman dulu dengan jaman sekarang. Saat ini banyak peralatan sekolah yang perlu dibawa, tidak hanya buku tulis. Buku cetak yang berfungsi sebagai penunjang pelajaran terbilang cukup tebal dan berat. Karena itu, dalam pemilihan tas Mom harus tetap memastikan agar bahan yang dipakai kuat menampung berat perlatan sekolah namun tetap ringan saat dibawa.
Membeli Tas Karakter Kesukaan Buah Hati
Umumnya, anak perempuan menyukai tas yang lucu dan feminim. Sedangkan untuk anak laki-laki cenderung menyukai karakter kartun yang keren seperti super hero. Untuk menarik minatnya, Mom bisa sekalian mengajak ketika membeli tas sehingga buah hati Mom bisa memilih sendiri tas karakter yang disukai.
Apabila Mom masih belum punya bayangan tas yang dipilih, Wigglo merekomendasikan berbagai model backpack anak dan tas karakter berkualitas. Produk tas dengan kualitas yang premium sudah pasti tidak akan mengecewakan Mom dan si kecil. Sang buah hati tidak hanya semangat ke sekolah, tapi juga akan menjadi semakin rajin belajar.
Baca Juga: Ingin Anak Mom Kelihatan Keren di Sekolah? Wigglo Solusinya!
Tertarik untuk membeli tas Wigglo untuk si kecil? Cek di store-store terdekat Mom di sini, ya!