Salah satu bagian penting dari berangkat sekolah adalah backpack anak yang nyaman digunakan namun tetap menunjang gaya dan penampilan anak. Mom tentu ingin si kecil merasa percaya diri dan merasa nyaman dengan backpack-nya.
Struktur tubuh anak masih dalam tahap pertumbuhan sehingga perlu ditunjang dengan backpack sekolah yang didesain dengan baik, sesuai ukuran tubuh dan keperluannya.
Murid pra sekolah dan Taman Kanak-kanak bisa dicukupkan dengan membawa backpack anak mungil yang cukup untuk membawa pensil, penghapus, dan pewarna. Hal ini disesuaikan dengan aktivitas anak di sekolahnya. Mom bisa memilih backpack yang memiliki tambahan ruang untuk membawa bekal makanan dan minuman dari rumah.
Anak usia sekolah dasar kelas adik (kelas I – III) membutuhkan backpack sekolah yang lebih besar, sebab buku dan peralatan tulis yang dibutuhkan semakin bertambah. Sesuaikan ukuran tas dengan tubuh anak. Tas yang terlalu besar, cenderung membuat anak memasukkan lebih banyak barang. Akibatnya tas menjadi sangat berat. Beban berlebih dapat mengganggu struktur tubuh anak dan pertumbuhannya.
Baca Juga: Ingin Anak Mom Kelihatan Keren di Sekolah? Wigglo Solusinya!
Saat ini, desain tas anak semakin beragam. Mulai dari yang bermodel klasik, sampai yang bermodel unik. Ada pula backpack anak dilengkapi dengan roda. Selain model, warna backpack juga dapat menjadi pertimbangan. Anak laki-laki mungkin akan menolak diberikan backpack berwarna merah muda dengan gambar bunga-bunga atau princess. Sesuaikan pilihan warna dan gambar pada backpack anak dengan selera dan jenis kelamin anak. Warna yang dipilih juga sesuai dengan sikap anak. Anak yang dapat menjaga kebersihan, dapat diberikan backpack berwarna terang. Namun anak yang kurang bisa menjaga kebersihan, sebaiknya menggunakan warna gelap.
Mom tidak perlu khawatir. Saat ini di Wigglo telah tersedia backpack berwarna gelap, dengan desain trendy dan cocok untuk anak. Kami melengkapi desain dengan kantong terpisah untuk menyimpan alat tulis, bekal, dan botol minum. Ada banyak variasi desain yang dapat dipilih. Mom dapat menyesuaikan dengan karakter dan kesukaan si Kecil.
Backpack dalam daftar koleksi Wigglo dibuat dari bahan yang kuat dan ringan. Mom tidak perlu berkali-kali membeli backpack untuk si kecil karena tas gampang rusak. Ukuran backpack juga beragam untuk berbagai usia anak.
Pendidikan anak memang dimulai dari rumah. Proses ini akan semakin maksimal jika ditunjang dengan peralatan sekolah yang sesuai dengan kebutuhan. Backpack sekolah yang didesain khusus untuk anak sesuai usia akan dapat menunjang pertumbuhan anak. Tentunya, jangan lupa untuk libatkan si Kecil memilih produk yang disukainya.
Baca Juga: Buat Si Kecil Keren Saat Bersekolah Dengan Tas Sekolah Wigglo!
Tertarik untuk membelikan si kecil backpack Wigglo? Kunjungi store terdekat Mom di sini!